Kelebihan dan Kelemahan Belajar Jarak Jauh

Kelebihan Belajar Jarak Jauh

Dari penjelasan yang telah disampaikan dapat dikemukakan bahwa belajar jarak jauh memiliki kelebihan-kelebihan berikut:




1. Menjangkau target yang telah ditentukan. Para peserta dapat dijangkau dengan media cetak dan elektronik seperti radio, televisi, komputer. Cara ini menguntungkan karena memberikan kesempatan yang luas bagi generasi muda yang ingin belajar lebih lanjut sesuai dengan minat dan keinginannya.
2. Memberikan kesempatan yang luas dalam rangka pelayanan terhadap perbedaan individual peserta didik. Mereka dapat belajar sesuai dengan kecepatan dan kemampuannya masing-masing yang berbeda dengan sistem klasikal.
3. Tidak membutuhkan ruangan kelas khusus dan semua jenis perlengkapannya, kerangka kegiatan belajar lebih banyak dilakukan di rumah atau di tempat lainnya yang ada seperti tempat tertentu untuk yang ingin belajar berkelompok
4. Tidak memerlukan guru khusus yang bertugas mengajar secara berkesinambungan. Cukup dibina dan dibimbing oleh tutor yang bertugas secara berkala sebagai fasilitator dan membantu peserta didik yang mengalami kesulitan
5. Bahan belajar sudah disiapkam dalam bentuk modul yang disiapkan oleh pengelola. Prgram ini memang sudah dirancang agar peserta didik mudah memahami bahan tersebut
6. Memberikan kesempatan yang luas kepada peserta didik untuk belajar mandiri secara aktif, sehingga diharapkan mereka lebih mantap pemahamannya melalui kegiatan internal, diskusi dan pemantapan mandiri. Pada dasarnya keberhasilan peserta didik bantak bergantung pada sejauh mana mereka melakukan kegiatan belajar aktif tersebut.
7. Lebih efisien dan ekonomis, karena waktu belajarnya tidak terstruktur. Peserta didik yang telah bekerja tidak perlu meninggalkan pekerjaannya. Peserta didik juga tidak perlu datang ke sekolah yang mungkin jauh jaraknya. Pengelolaannya belajar dilaksanakan secara terpusat dengan melakukan kegiatan perencanaan dan pengembangan, koordinasi, pemantauan, pengawsan dan penilaian.
8. Pengembangan kurikulum didasarkan pada kebutuhan lapangan, sehingga tidak perlu sama dengan kurikulum lembaga pendidikan formal lainnya.

Source : http://elearning.unesa.ac.id/myblog/alim-sumarno/penerapan-pembelajaran-jarak-jauh-dalam-pembelajaran
Kelemahan Belajar jarak Jauh:
Beberapa kelemahan yang mungkin yang mungkin menjadi kendala BJJ meliputi:
1. Persiapan dan perencanaan progam lengkap dengan semua perangkatnya memerlukan waktu dan pembiayaan yang cukup banyak serta mendayagunakan tenaga ilmuwan dari berbagai disiplin ilmu.
2. Menuntut para peeserta didik belajar mandiri, sehingga memerlukan motivasi belajar tinggi.
3. Peserta didik tidak dapat berinteraksi dan berkomunikasi langsung dengan pengajar, misalnya untuk minta penjelasan atau jawaban atas suatu pertayaan yang diajukan. Bimbigan hanya bisa dilakukan dengan cara tutorial yang dilaksanakan secara berkala.
4. Modul disusun secara terpusat sehingga besar kemungkinan bahan yang disajikan kurang relevan dengan kebutuhan peserta didik setempat atau kepentingan peserta didik. Bahan itu dapat kurang menarik, karena tulisannya tidak jelas, bahasa sulit dipahami, kurang contoh atau illustrasi, dan sebagainya.

Source : http://elearning.unesa.ac.id/myblog/alim-sumarno/penerapan-pembelajaran-jarak-jauh-dalam-pembelajaran

0 komentar:

Posting Komentar